Lowongan PT Eagle Indo Pharma


PT Eagle Indo Pharma, yang lebih dikenal dengan merek Cap Lang, adalah perusahaan besar di bidang farmasi yang memproduksi produk-produk seperti minyak kayu putih, balsem, dan salep. Beberapa produk PT Eagle Indo Pharma meliputi Minyak Kayu Putih, GPU, Geliga, Vfresh, Minyak Telok Lang, dan berbagai produk kesehatan lainnya.

PT Eagle Indo Pharma didirikan pada tahun 1973, dengan fasilitas produksi yang berlokasi di Alam Jaya, Jatiuwung, Tangerang, Banten. Perusahaan ini terus bertransformasi dan berinovasi untuk menjadi perusahaan farmasi modern, dengan fokus pada peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui inovasi produk.

Cap Lang, di bawah PT Eagle Indo Pharma, secara progresif berupaya menjadi perusahaan farmasi modern. Saat ini, Cap Lang dilengkapi dengan fasilitas produksi yang memenuhi persyaratan CPOB (Cara Pembuatan Obat yang Baik) dari BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) dan cGMP (current Good Manufacturing Practices) yang ditetapkan oleh WHO (World Health Organization).

Berikut adalah informasi detail dan cara melamar di PT Eagle Indo Pharma.

IPQC Operator

Kualifikasi:
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Merupakan minimal lulusan SMA IPA
  • Memiliki pengalaman dalam bidang QC Operator
  • Dapat bekerja sama dalam tim maupun individu
  • Disiplin dan Integritas
  • Penempatan di Tangerang
Mechanical Electrical Operator

Kualifikasi:
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan minimal SMK Teknik Mesin/Elektro
  • Memiliki pengalaman kerja sebagai Maintenance/Engineering di perusahaan Manufacturing (diprioritaskan)
  • Memiliki kemampuan pembacaan gambar Mekanikal dan Elektrikal
  • Memiliki attitude kerja yang baik

Pendaftaran

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan yang telah disebutkan, silakan mendaftar melalui tautan berikut:
IPQC Operator
Mechanical Electrical Operator

Alamat PT Eagle Indo Pharma

Jl. Prabu Siliwangi Desa No.KM 1.1, RT.001/RW.003
Alam Jaya, Kec. Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten 15133

Update informasi loker terbaru lainnya di:
Facebook
Instagram
Telegram
Pinterest
Linkedin